3 Cara Reset Windows 10 Tanpa Harus Kehilangan Data

Ada yang masih belum tahu cara reset Windows 10? Tenang, kali ini barstow akan memberikan 3 cara reset Windows 10 sekaligus, salah satunya adalah supaya tidak kehilangan data.

Sebagai informasi, reset Windows bisa kamu jadikan sebagai salah satu cara untuk mempercepat peforma Windows 10 tanpa harus install ulang laptop yang bisa membuat kehilangan data.

Untuk melakukan reset Windows 10 kami sarankan untuk menghubungkan laptop dengan sumber listrik, karena proses reset Windows 10 cukup memakan banyak waktu.

Cara reset Windows 10 tanpa kehilangan data

  1. Ketikkan ‘Reset this PC’ pada search bar, atau bisa juga ke menu Settings > Update & Security > Recovery
  2. Pada bagian Reset this PC, klik Get started
  3. Pilih Keep my files untuk menghindari data terhapus, pilih Remove everything untuk menghapus seluruh data
  4. Selanjutnya pilih Local reinstall
  5. Sebelum melanjutkan proses reset, klik Change settings
  6. Pilih Restore apps and settings which came with this PC menjadi Yes, agar aplikasi bawaan Windows tidak ikut terkena reset, kemudian klik Confirm
  7. Klik Next

Selanjutnya kamu bisa melihat aplikasi apa saja yang bakalan hilang setelah melakukan reset Windows 10 dengan cara klik ‘View apps that will be removed’. Kemudian klik Back untuk melanjutkan proses reset Windows 10.

Tunggu proses reset Windows 10 sampai selesai. Jika sudah selesai, laptop akan otomatis melakukan restart. Untuk dokumentasi cara reset Windows 10 di atas, silahkan lihat gambar di bawah ini.

Cara reset Windows 10 lewat WinRE (Windows Recovery Environment)

  1. Tekan F9 atau F12 + Tombol power bersamaan ketika laptop masih dalam keadaan mati untuk masuk ke mode WinRE
  2. Pilih Troubleshoot pada jendela mode WinRE
  3. Klik Reset this PC
  4. Pilih Keep my files untuk mempertahankan file, pilih Remove everything untuk menghapus seluruh data
  5. Pilih akun Windows 10 kamu
  6. Masukkan password, jika tidak ada password langsung klik Continue
  7. Pilih Local reinstall
  8. Klik Reset untuk menjalankan proses reset Windows 10

Cara reset Windows 10 lewat jendela Sign-in

Cara ini cocok buat kamu yang tidak bisa masuk ke laptop karena lupa PIN atau password yang sudah kamu setting sebelumnya.

  1. Tekan dan tahan tombol SHIFT, kemudian klik Power > Restart
  2. Pilih Troubleshoot
  3. Klik Reset this PC
  4. Lakukan langkah yang sama dengan cara reset Windows 10 di atas, dan tunggu proses reset sampai selesai

Sebelum melakukan reset Windows 10, pahami ini dulu

Apakah lisensi Windows akan hangus?

Tidak, lisensi Windows tidak akan terhapus. Jika proses reset sudah selesai, sambungkan laptop dengan koneksi internet, dan secara otomatis Windows 10 kamu akan teraktivasi.

Apakah lisensi Office akan hangus?

Ya, lisensi Office atau aplikasi berbayar lainnya akan hangus. Jadi, sebelum melakukan reset Windows 10, pastikan kamu sudah melakukan back-up license key nya.

Apakah semua data Drive C akan hilang?

Ya, semua data yang ada di C akan hilang. Jika ingin aplikasi bawaan Windows tidak ikut terhapus, ikuti langkah-langkah cara reset Windows 10 yang pertama di atas.

Baiknya pilih Keep my files atau Remove everything?

Jika tujuanmu reset Windows 10 untuk memperbaiki sistem operasi yang tidak berjalan sebagaimana mestinya, baiknya kamu memilih yang Remove everything. Tapi back-up dulu semua data penting.

Jika tujuanmu melakukan reset Windows 10 hanya sekedar untuk membuat Windows 10 kembali fresh, baiknya kamu pilih yang Keep my files.

Suka dengan Konten Ini?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Kasih Tau Temen Kamu
Haruna
Haruna

Tech Enthusiast yang suka ngulik dan selalu penasaran dengan perkembangan teknologi terbaru.

Articles: 123

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *